Jangan Memberi Nama Bayi Anda Dengan Nama Artis - Bayi adalah titipan Sang Pencipta Alam kepada kita. Jadi kita harus merawatnya dengan baik. Selain itu "Nama" juga berpengaruh terhadap si anak. Nama yang bagus adalah nama yang memiliki arti. Sebagai contoh Everest yang artinya puncak tertinggi gunung himalaya, sang anak diberi nama Everest berharap dia memiliki cita - cita yang tinggi.
Tidak sedikit para ibu - ibu menamai anaknya yang sama sekali tak punya arti, sebagai contoh, karena ibunya suka terhadap artis tertentu maka anaknya di beri nama sang artis tersebut. Mungkin bertujuan agar sang anak bisa menjadi bintang seperti sang artis. Tapi hal itu akan membuat sang anak akan terbebani dengan nama yang berat, karena belum tentu sang anak mirip [cantik/tampan] seperti sang artis, dan nantinya akan dijadikan sebagai bahan tertawaan / ejekan teman - temannya.
Contohnya, ada anak yang bernama Revalina Bella Ananta, itu merupakan gabungan dari 3 artis cantik Indonesia Revalia S. Teman, Claudia Cinta Bella dan Asti Ananta. [ini nyata karena anak tersebut adalah keponakan saya sendiri]. Mungkin Afika juga termasuk nama incaran bagi ibu - ibu, karena Afika adalah gadis kecil imut dan menggemaskan.
Ada pula Bunga Citra Lestari [wow apakah anaknya secantik BCL - anak dari tetangga saya]. Ada pula yang terinspitasi dari artis Bollywood. Mungkin masih banyak lagi nama - nama bayi yang terisnprirasi dari nama artis.
Sebagai orang tua yang baik carilah nama yang memiliki arti yang baik. Mungkin bisa mengambil dari Al-Qur'an atau Kitab Suci lainnya, yang jelas - jelas memiliki arti yang baik. Atau juga nama dari bahasa Sanksekerta / nama - nama wayang adalah ispirasi yang baik.
Sebagai Contoh :
* Radithya Meru Fredella = Radithya : Matahari, Meru : Gunung Semeru, Fredella: Bijaksana
* Malca Inas Putri = Malca: Ratu, Inas Baik hati, Putri:Perempuan